Minggu, 03 Juni 2012

Centralkoi — Argulus atau kutu ikan seringkali dijumpai pada ikan Koi. Argulus berdifat parasit bagi koi sehingga akan merugikan kesehatan ikan. Ukuran Argulus sangat kecil sehingga hanya bisa dilihat dengan jelas dan detail dengan Mikroskop. Efek yang ditimbulkan argulus pada ikan Koi adalah gatal-gatal, menyebabkan infeksi dan efek yang lebih lanjut adalah kematian ikan koi. Seperti halnya kutu jarum Argulus menempel erat pada tubuh koi dan menyerap nutrisi ikan koi.

Meski berukuran sangat kecil , mendeteksi Argulus pada ikan koi cukup mudah tanpa bantuan Mikroskop. Ikan Koi yang telah terkena Argulus pada bagian sirip dan kulit akan berwarna putih. Argulus yang sudah menempel pada koi akan menyuntikan racuk kedalam kulit koi yang akan menyebabkan peradangan dan infeksi. Jika sudah indeksi berpotensi terjadi infeksi sekunder yang jauh lebih berbahaya. Koi yang sudah terkea Argulus biasanya akan berwarna pucat.

Koi Yang Terkena Argulus

Argulus sendiri biasanya muncul pada kolam koi melalui pakan hidup, misalnya cacing suta dan makanan-makanan hidup lainnya. Selain itu kondisi air yang kurang baik akan mendukung pertumbuhan argulus.

Mengobati Argulus Pada Koi

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk mengatasi Argulus pada koi adalah mengkarantina Koi yang sakit. Tujuannya agar Koi mencegah koi yang belum terinfeksi argulus tetap sehat.
Jika argulus belum terlalu parah pemberian garam ikan pada Bak karantina ditambah elbayou sudah cukup untuk menghilangkan Argulus.
Alternatif lain adalah dengan perendaman jangka pendek dalam luratan standar formalin (37-47 %) sebanyak 0.125 mg/liter air selama satu jam atau dalam larutan kalium permanganat dengan dosis 10 mg/liter selama 30 menit.

0 komentar:

Posting Komentar